Kamis, 07 April 2011

Aku yang Tau ibuku Kuat

Hari ini telah beberapa tapak ku lalui untuk mencari hal yang baru.Banyak hal yang telah ku temui dari sebuah persimpangan jalan sampai kerumunan orang banyak yang tak pernah habisnya lalu-lalang berjibaku dengan kesibukannya sendiri.hari ini aku mendapatkan hal yang baru dari sebuah tempat yang baru.Pasar, ketika orang-orang sedang tidur dengan lelapnya di hiasi dengan mimpi indah dan hangatnya selimut,dan empuknya kasur kapuk.di pasar ini tidak pernah tidur, selalu saja ada kegiatan jual beli antara pedagang dan pembeli. Entah apa yang mereak jual belikan, entah itu barang bahan pokok atau yang lainnya. Hatiku tertegun dengan semangat para penjual yang tak pernah lelah tuk menjual segala kebutuhan pangan orang banyak.Diibaratkan lapak tempat jaualan mereka adalah rumah kedua buat penjual. Bayangkan saja ketika malam tiba sang ibu berjualan sedangkan anaknya terlelap pulas tidur. Simungil itu tertidur beralaskan kardus air mineral yang di hamparkan memanjang mengikiti panjang tubuh anak itu.Terlihat raut wajah lelah dari wajah sang ibu yang mungkin sudah dua hari tidak tidur demi berjualan.Gurat-gurat lelah dimatanya kian tampak ketika ia berbicara dengan pembeli.akan tetapi dia tetap fokus dengan barag jualannya yang ia jajakan di samping jalan yang bersandar dengan trotoar jalan.kerja keras yang dilakukan hanyalah untuk memberikan kebahagiaan sang buah hati tercinta menjadi anak emas yang hebat.Tak pernah dia rasakan dan mengeluh tetntang rasa lelah yang diembannya.setiap peluhnya selalu dia simpan dan memperlihatkan semangatnya kepada anaknya.Begitu besar pengorbanan seorang ibu.Ketika ayah telah tiada yang menjadi tulang punggung saat ini hanyalah ibu.Sedangkan buah hatinya baru berusia 8 tahun.

Seorang bocah pada umur seusianya pastinya sangat memerlukan kasih sayang seorang ibu.Akan tetapi ibu tidak pernah putus memberi perhatian kepada anaknya.saekarang sudah menunjukan pukul 3 pagi dimana ketika itu suasana pasar sangat ramai banyak transaksi perdagangan yang berlangsung dan ibu terlibat didalamnya.

love you mom....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar